
TK/RA Bakti Insani
Melahirkan generasi insan mulia yang berakhlak Qurani
dan membentuk pribadi siswa yang berkarakter sehat,
cerdas, serta mandiri dan kreatif
Selamat datang di
TK/RA Bakti Insani

Kata Sambutan
Selamat datang di website TK/RA Bakti Insani Mataram. Website ini dimaksud sebagai sarana dan prasarana publikasi dalam melaksanakan pelayanan komunikasi dan informasi. Melalui keberadaan website ini, sekiranya masyarakat dapat mengetahui seluruh informasi tentang sekolah ini 😊
Ibu Nia Rizkiantama, S.Pd.
-Kepala Sekolah-


Profil
Guru dan Staff
DAFTAR
Fasilitas

Masjid
Kami memiliki masjid kecil yang nyaman di area sekolah, digunakan untuk sholat berjamaah dan belajar ibadah sejak dini. Tempat yang aman dan menyenangkan untuk belajar nilai-nilai keislaman sejak usia dini.

Perpustakaan
Perpustakaan kami punya banyak buku cerita dan edukasi yang cocok untuk usia dini. Anak-anak bisa menjelajah dunia lewat buku, menumbuhkan minat baca sejak kecil dengan suasana yang nyaman dan seru.

Taman Bermain
Halaman sekolah kami dilengkapi dengan ayunan, perosotan, dan permainan seru lainnya. Anak-anak bisa bermain bebas sambil melatih keterampilan motorik dan bersosialisasi dengan teman-teman sebayanya.

DAFTAR
Kegiatan

Imtaq (Iman dan Taqwa)
Kegiatan yang dilaksanakan setiap hari Jum’at pagi mulai pukul 07:45 s/d 09:30 dengan tujuan untuk meningkatkan iman dan taqwa siswa terhadap Allah SWT.

Jurnal Pagi
Kegiatan untuk meningkatkan semangat dan fokus anak dalam belajar dan bermain dengan menstimulasi semua aspek motorik melalui tepuk-tepuk lagu dan gerak pada saat berbaris sebelum masuk kelas.

Upacara Bendera
Kegiatan rutin dilakukan setiap hari Senin pagi untuk menghormati lambang negara Indonesia, yaitu bendera Merah Putih, serta meningkatkan kesadaran nasionalisme dan cinta tanah air pada siswa.
Bergabunglah Bersama Kami
Awali Perjalanan Belajar yang Ceria dan Bermakna di TK/RA Bakti Insani
Frequently Ask Questions
(pertanyaan yang sering ditanyakan)
Apa sih bedanya RA dan TK?
Secara umum sih mirip ya, sama-sama untuk anak usia dini dan lokasinya pun sama. Tapi RA (Raudhatul Athfal) berada di bawah naungan Kementerian Agama (Kemenag), sementara TK (Taman Kanak-Kanak) berada di bawah naungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbud). TK Bakti Insani ini juga sedikit berbeda dengan TK lainnya yang biasanya bersifat umum karena di sini pembelajarannya juga mirip dengan RA, yaitu belajar doa-doa, mengaji, dan nilai-nilai islami sejak dini.
Satu kelas isi berapa anak dan berapa guru?
Di tiap kelas, kami terapkan sistem 1 guru untuk 15 anak. Jadi insyaAllah tetap terpantau dan terlayani dengan baik. Kami juga berusaha kasih perhatian yang cukup buat setiap anak, biar bisa tumbuh dan belajar dengan nyaman.
Apakah sekolah ini menerima anak non-Muslim?
Perlu diketahui, karena ini berdampingan dengan RA, jadi mayoritas siswa dan aktivitasnya memang bernuansa Islami. Jadi kalau anak non-Muslim ingin daftar, perlu dipertimbangkan kembali tentang lingkungan belajar yang mayoritas Muslim ini.
Daftarnya bisa online atau harus datang ke sekolah langsung?
Bisa dua-duanya. Untuk pendaftaran online dapat langsung mengisi formulir pendaftaran yang ada di website ini dengan menekan tombol Daftar Sekolah yang ada di paling atas halaman, atau Pendaftaran Online di menu PPDB. Untuk pendaftaran offline dapat langsung datang ke sekolah dan mengisi formulir, alamat sekolahnya ada di website ini.
Untuk berkas di persyaratan apakah harus diserahkan hardfile ke sekolah?
Berkas yang dibutuhkan seperti fotokopi akta kelahiran dan kartu keluarga dapat langsung diserahkan ke sekolah dalam bentuk hardfile beserta uang pendaftaran. Untuk foto siswa kami berikan pilihan kepada Ayah/Bunda agar dapat diunggah di website ini atau juga dapat langsung diserahkan ke sekolah dengan ketentuan yang ada di persyaratan.